Parents Gathering Fakultas Ekonomi dan Bisnis Ukrida 2022

Publish by Humas  |  18 November 2022  |  1580

all

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Ukrida mengadakan acara Parents Gathering

Sebagai bagian dari apresiasi terhadap orangtua mahasiswa yang telah mempercayakan Ukrida sebagai tempat studi putri-putrinya, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Ukrida mengadakan acara Parents Gathering, Sabtu, 05 November 2022. Acara dibuka oleh MC, Dinda Trianti (Mahasiswa Program Studi Akuntansi Angkatan 2021) dan Yovita  (Mahasiswa Program Studi Manajemen Angkatan 2021), serta doa yang dibawakan oleh Wakil Dekan 1 FEB, Dr. Lambok D. R. Tampubolon, S.E., M.Si. Dekan FEB, Dr. Melitina Tecualu, S.E., M.M., CFP., memberikan kata sambutan sekaligus memperkenalkan Wakil Dekan 1 FEB, Dr. Lambok D. R. Tampubolon, S.E., M.Si., Wakil Dekan 2 FEB, Subagyo, S.E., Ak., M.M., Ketua Program Studi Akuntansi, Dr. Diana Frederica, S.E., M.Ak., CFP®., CHCP-A, Ketua Program Studi Manajemen, Dr. Daniel Widjaja, S.E., M.M., Sekretaris Program Studi Akuntansi, Febriani C.S. Magdalena, S.E., M.S.Ak., Sekretaris Program Studi Manajemen, Roseline Mannuela Anwar, S.E., M.S.M., Kepala Unit Kewirausahaan, Gatot Gunarso, S. Kom., M.Sc, serta beberapa orang dosen FEB. 

Acara yang bernuansa kekeluargaan ini membuat suasana sepanjang acara santai sehingga para orang tua dapat lebih saling mengenal diantara keluarga besar FEB. Acara dimeriahkan dengan Games yang melibatkan para orang tua, ditambah dengan kuis dadakan untuk dua orang yang beruntung, dan para orang tua terlihat sangat antusias mengikutinya. Selanjutnya diberikan sesi Financial Planning (Perencanaan Keuangan) yang dibawakan oleh Fredella Colline S.E., M.M., CFP, CHCP-A., dosen dan Sekretaris Program Studi Magister Manajemen FEB UKRIDA tentang memahami investasi, aset, neraca, asuransi, sebagai pilihan dalam perencanaan keuangan.