Yuk berkenalan dengan DevOps
Kompetensi DevOps fundamental akan kamu dapatkan hanya di program studi Sistem Informasi UKRIDA
Sebagian dari kamu mungkin pernah mendengar istilah DevOps. Istilah ini menjadi trend baru untuk pendekatan pengembangan aplikasi terutama untuk perusahaan-perusahaan startup. Pernah terbayang bagaimana pada perusahaan startup rajin dan rutin menambah fitur baru maupun memperbaiki kesalahan (bug fix) di aplikasi mereka, kamu bisa lihat dari rutinnya aplikasi atau mobile apps yang terinstall di smartphone kamu melakukan update.
Sekilas buat beberapa orang mungkin 'rajin' update ini tampak menyebalkan karena ikut menghabiskan kuota data mereka tapi tidak untuk para perusahaan startup, dari proses update tersebut sebenarnya sedang terjadi 'perang' fitur, saling berlomba adu cepat merilis fitur baru, memperbaiki tampilan dan fungsional, tujuannya ya tentu saja untuk memastikan pengguna setia dengan layanan mereka, memastikan pengguna happy dengan layanan mereka.
DevOps merupakan singkatan dari dua kata yaitu Development dan Operation. Development mengacu pada aktivitas pengembangan aplikasi, sedangkan operation mengacu pada aktivitas implementasi dan pemeliharaan. Dulu, kedua proses ini saling terpisah sehingga ketika ditemukan masalah pada layanan (aplikasi), sering lama direspon oleh tim development, tapi dengan pendekatan DevOps kedua aktivitas utama ini di integrasikan dan menjadi sebuah siklus tanpa henti selama layanan aplikasi tersebut masih ada. Integrasi ini memastikan koordinasi 2 arah antara tim development dengan operation, sehingga tidak hanya berdampak pada kecepatan dalam merespon perbaikan produk (aplikasi), tapi juga merespon pasar (menambah fitur dan layanan baru).
Sebelum masuk ke DevOps, setidaknya kamu wajib memiliki dasar pengetahuan seperti kemampuan analisa proses bisnis, memahami teknik pengembangan perangkat lunak, kemampuan coding, dan manajemen layanan TI. Kabar baiknya, semua kompetensi ini, termasuk DevOps fundamental akan kamu dapatkan HANYA di program studi Sistem Informasi UKRIDA.
(Redaksi: Sistem Informasi UKRIDA)