UKM Fotografi Adakan Lomba Pembuatan Poster Pencegahan Covid-19

Publish by Humas  |  23 Juni 2020

all

UKM Fotografi ajak mahasiswa berpartisipasi dalam memberikan edukasi pencegahan Covid-19 melalui lomba pembuatan poster 

    Kali ini UKM Fotografi telah mengadakan Lomba Poster dengan Tema “Pencegahan Covid -19”  ini merupakan salah satu  kegiatan dari kegiatan lainnya di UKM Fotografi yang diperuntukan bagi Mahasiswa aktif UKRIDA angkatan 2016 – 2019. Tujuan kegiatan ini adalah sebagai wadah untuk mengembangkan dan menunjukan keterampilan mahasiswa/i Universitas Kristen Krida Wacana  dalam bidang non-akademik dan juga sebagai bentuk partisipasi dalam memberikan edukasi terkait pencegahan penyebaran virus Corona.

    Lomba Poster dengan Tema Pencegahan Covid-19 diikuti oleh 18 Peserta dari Mahasiswa Aktif 2016 – 2019 diadakan pada tanggal 1 Mei – 22 Mei 2020 Pendaftarannya dilakukan pada tanggal 1 – 7 Mei, Pelaksanaanya dilakukan selama 2 minggu yaitu pada tanggal 8 – 21 Mei, kemudian dilakukan Pengumuman pada tanggal 22 Mei. Lomba ini dilakukan secara online, maka dari itu Peserta diminta membuat poster dengan tema "Pencegahan Covid 19" dengan semenarik mungkin, se original mungkin dan belum pernah di post atau di ikut sertakan pada lomba poster manapun. Poster akan di post di akun instagram UKM Fotografi untuk mendapatkan juara favorit. Juara favorit dipilih berdasarkan likes terbanyak. Untuk juara 1, 2 dan juara 3 akan dinilai berdasarkan beberapa kriteria yang telah ditetapkan oleh pihak yang terkait.

     Meskipun dilakukan secara online karena masa pandemic ini sama sekali tidak mengurangi rasa antusias dari para peserta lomba untuk mengikuti kegiatan ini, Kami Selaku Panitia Acara Lomba sangat berterima kasih atas Antusias dan Partisipasi Peserta Lomba sehingga acara yang dibuat berjalan dengan baik Meskipun ada beberapa kesalahan yang dilakukan oleh panitia, semoga kedepannya lebih baik lagi. Kami selaku Panitia Acara meminta maaf sebesar-besarnya kepada seluruh Peserta Lomba. Saya Aldy Saputra sebagai Ketua Pelaksana kegiatan tersebut Sangat Bangga atas kerja sama dari anggota UKM Fotorafi serta Bimbingan dan binaan Unit Pengembangan Kreativitas Mahasiswa  dan dukungan penuh dari Wakil Rektor 3, juga teman-teman Mahasiswa/I yang ikut berpartisipasi dalam acara ini.  Tak lupa juga bersyukur kepada Tuhan Yesus Kristus yang telah melancarkan kegiatan ini sehingga berjalan dengan baik. Oh iya teman-teman, untuk teman-teman yang belum berkesempatan untuk menang jangan khawatir. sampai jumpa di Acara kami berikutnya.

 

 

UKM Fotografi ajak mahasiswa berpartisipasi dalam memberikan edukasi pencegahan Covid-19 melalui lomba pembuatan poster