Jakarta Hijau

Publish by Humas  |  31 Januari 2017

all manajemen akuntansi

Di tengah terik matahari yang menyengat, debu yang beterbangan, serta sarana prasarana yang kurang memadai, mahasiswa UKRIDA bekerja bersama untuk turut membantu proses penghijauan tersebut.

Penghijauan yang sedang digalakkan oleh pemerintah, khususnya pemerintah DKI, mencuri perhatian mahasiswa UKRIDA. Di tengah panasnya kota Jakarta, terik matahari yang menyengat, debu yang beterbangan, serta sarana prasarana yang kurang memadai, mahasiswa UKRIDA bekerja bersama untuk turut membantu proses penghijauan tersebut.

UKRIDA memulainya melalui pembangunan taman di depan gedung UKRIDA, sepanjang Jalan S.Parman yang diinisiasi oleh Rektor UKRIDA sendiri. Berlokasi tepat di sebelah Ukrida, di depan kantor kelurahan Tanjung Duren Raya, terdapat sebuah taman yang membutuhkan tangan-tangan untuk berkreasi, untuk menjadikan semakin hijau dan tertata dengan baik. Ya, UKRIDA memang dilalui oleh Jalan S.Parman dan Jalan Tanjung Duren Raya.

Mari bersama menjaga dan menghijaukan lingkungan sekitar kita.

Pagi itu pada tanggal 5 November 2016, berkumpulah sebagian dari Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas yang siap dengan peralatannya; baik itu cangkul, sapu, gunting, cat dan lain sebagainya. Mereka siap untuk menghijaukan kembali serta memperbaiki beberapa sarana dan prasarana jalan yang ada di depan kantor kelurahan Tanjung Duren Utara, termasuk taman.

Dimulai dengan pembersihan lahan, penanaman, membersihkan jalanan, pengecatan hingga akhirnya menjadi program yang berkelanjutan yaitu perbaikan jalan, menjadikan fasilitas jalan menjadi ramah kepada pengguna.

Tentu kepedulian ini bukan menjadi milik mahasiswa UKRIDA saja. Tapi menjadi milik semua warga Jakarta. Bersama kita menjaga dan menghijaukan lingkungan sekitar kita.  

=