Alumni Teknik Elektro UKRIDA Raih Gelar Master melalui Program Kerjasama Internasional Ukrida

Publish by Teknik Elektro  |  25 Agustus 2021

all teknik-elektro

Alumni Teknik Elektro UKRIDA berhasil meraih gelar Master of Science di Taiwan.

Dalam rangka mewujudkan program internasionalisasi, Ukrida menjalin kerjasama dan kolaborasi dengan berbagai institusi luar negeri, salah satunya institusi Pendidikan tinggi. Sejak tahun 2018, Ukrida telah menjalin kerjasama dengan National Formosa University, Taiwan. Kolaborasi dan kerjasama diwujudkan dengan program studi lanjut bagi alumni Ukrida ke program S2 di National Formosa University, penyelenggaraan conference bersama, dan berbagai bentuk kerjasama lainnya. Hingga saat ini, tujuh orang alumni Ukrida telah melanjutkan studi di National Formosa University, Taiwan, dengan program beasiswa, dimana empat orang diantaranya merupakan alumni Teknik Elektro Ukrida.

"Never Stop Learning, because Life Never Stop Teaching"

Selama menempuh studi lanjut di National Formosa University, para alumni Ukrida tidak mengalami hambatan dalam mengikuti pelajaran yang diberikan maupun dalam melakukan riset di bawah arahan Profesor. Pengalaman yang didapatkan selama menempuh studi di Ukrida menjadi bekal yang sangat bermanfaat ketika mereka melanjutkan studi di luar negeri. Pengalaman riset bersama dosen Ukrida serta pengalaman dalam menulis publikasi ilmiah merupakan modal yang sangat penting ketika para alumni melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi. Demikian juga dengan kemampuan berelasi serta bekerja sama dengan berbagai pihak yang diajarkan melalui program softskills dan pengembangan karakter di Ukrida menjadikan para alumni Ukrida dengan cepat dapat beradaptasi dan membangun jaringan dengan teman dari berbagai negara, seperti Thailand, Vietnam, India, Mongolia, Pakistan, Jepang, dan negara lainnya, yang sama-sama menempuh studi di National Formosa University, Taiwan. Kemampuan berbahasa Inggris yang diasah selama di Ukrida juga membantu para alumni dalam membangun komunikasi yang lancar selama menempuh studi di Taiwan.

Setelah memenuhi berbagai persyaratan akademik, pada Semester Spring 2021 ini, tiga orang alumni Teknik Elektro Ukrida berhasil menyelesaikan studi tepat waktu dan menyandang gelar Master of Science (M.Sc.). Mereka adalah Mahardi (Alumni Teknik Elektro Ukrida Angkatan 2012, mengambil Jurusan Automation di National Formosa University), Fidelia Saman Datu (Alumni Teknik Elektro Ukrida Angkatan 2014, mengambil Jurusan Electro-Optical Engineering di National Formosa University), dan Irene Setiawati (Alumni Teknik Elektro Ukrida Angkatan 2014, mengambil Jurusan Electro-Optical Engineering di National Formosa University). Melalui program studi lanjut, para alumni Ukrida pada umumnya dan alumni Teknik Elektro pada khususnya diharapkan untuk menjadi dampak, bukan hanya di taraf nasional tetapi juga di taraf internasional. Selamat dan sukses untuk para alumni yang telah berhasil menyelesaikan studi lanjutnya. Ukrida, Lead to Impact.

=