PSMB 2019

Publish by Humas  |  23 Agustus 2019

all

INNOVATIVE UKRIDIAN menjadi tema Kegiatan Pengantar Studi Mahasiswa Baru (PSMB) 2020.

Kegiatan Pengantar Studi Mahasiswa Baru (PSMB) UKRIDA merupakan kegiatan yang rutin dilakukan sebelum mahasiswa aktif mengikuti perkuliahan. Kegiatan ini bertujuan untuk membuka wawasan mahasiswa baru mengenai dunia perkuliahan.

Tahun ini kegiatan PSMB dilakukan selama 4 hari yang  dimulai dari tanggal 5-8 Agustus 2019 dengan bertemakan INNOVATIVE UKRIDIAN berlokasi di kampus 1 dan 2 UKRIDA.

Sebagai rangkaian kegiatan PSMB, seluruh panitia dan mentor menyambut mahasiswa baru dengan pertunjukkan tarian tradisional dimana hal ini dilakukan sebagai ucapan selamat datang untuk seluruh mahasiswa baru yang berasal dari berbagai daerah.

Selamat bergabung dan selamat memasuki dunia perkuliahan, UKRIDIAN!

Kegiatan selanjutnya dilakukan dengan melakukan deteksi dini narkoba secara mendadak terhadap seluruh mahasiswa baru angkatan 2019. Berdasarkan hasil keseluruhan screening test Biddokpol dan PUSDOKKES Polri seluruh mahasiswa baru UKRIDA angkatan 2019 dinyatakan negatif dari penyalahgunaan narkotika. 

Antusias dari seluruh mahasiswa baru terlihat selama mengikuti rangkaian kegiatan PSMB. Dihari ke-3 PSMB seluruh mahasiswa baru berkesempatan untuk mengikuti berbagai seminar seperti Pendidikan dan gerakan anti penyalahgunaan NAPZA (dr.Paula Lihawa, M. For. SC), Pendidikan dan gerakan anti korupsi (Pahala Nainggolan), dan Menanamkan Nilai Kebangsaan Pendidikan bela negara/wawasan kebangsaan dan radikalisme melalui Pemutaran Film "LIMA" yang dihadiri langsung oleh Sutradara sekaligus produsernya yaitu Lola Amaria.

8 Agustus 2019 yang merupakan hari terakhir kegiatan PSMB, diawali dengan pembukaan tahun akademik 2019/2020 oleh Rektor UKRIDA, Dr.Eng.Drs. Erning Wihardjo, M.Eng.,M.Eng.Sc, yang juga dihadiri oleh ketua Yayasan BPTK Krida Wacana, Dr. Ir. Hidajat Lesmana, M.T., kegiatan selanjutnya dilakukan penyematan jas almamater kepada setiap perwakilan mahasiswa. 

Kegiatan yang berlangsung selama 4 hari tersebut membawa kesan tersendiri bagi seluruh mahasiswa baru, karena tidak hanya mendapatkan informasi dan ilmu baru mengenai dunia perkuliahan tetapi juga mendapatkan pengalaman baru dan tentunya juga teman baru.

=